Tadi siang aku cek disitus http://register.net.id yang merupakan situs untuk pendaftaran dan pengelolaan domain indonesia alias cTLD (country Top Level Domain), bahwa mulai tanggal 1 Juli 2007 sudah menetapkan, untuk setiap pendaftaran dan perpanjangan dipungut biaya alias bayar, setelah sekian lama digratiskan akhirnya bayar juga, dan harga domainnya pun bisa dikatakan yach murah bila dibandingkan dengan domain Internasional jika pengen lihat daftar harga domain indonesia yang baru silahkan silahkan klik Persyaratan dan Biaya, karena sekarang sudah resmi pengelolaan domain indonesia tidak ditangani lagi oleh Depkominfo tapi sudah beralih ke pihak PANDI (Perkumpulan Pengelola Nama Domain Indonesia) setelah serah terima antara pihak PANDI dan Departemen Komunikasi dan Informatika pada hari Jumat tanggal 23 Juni 2007 lalu dalam konferensi pers yang diadakan di Gedung Departemen Komunikasi dan informatika Jl. Merdeka Barat, Jakarta.

Namun untuk masalah pembayaran biaya saya cek blom ada mengenai cara pembayarannya seperti apa, tidak ada nomor rekening satu pun, karena memang situs PANDI nya pun saya telusuri masih banyak halaman yang Undercontruction, jadi ntah kapan siapnya. :D. Oh ya bagi siapa saja yang mempunyai domain indonesia yang telah expired atau telah habis, bisa diperpanjang dan harus bayar jika ingin menggunakannya terus, pihak PANDI pun memberi waktu untuk masa perpanjangan dan pendaftaran ulang domain bagi yang sudah terdaftar dengan batas waktu yang telah ditentukan, untuk lebih lengkapnya baca dech dari situsnya.

Domain cTLD .id Indonesia Jadi Berbayar

5 gagasan untuk “Domain cTLD .id Indonesia Jadi Berbayar

  • 19 Juli 2007 pukul 5:33 pm
    Permalink

    kenapa musti bingung tinggal bayar murah lagi 😀

    Balas
  • 8 Juli 2007 pukul 8:03 pm
    Permalink

    Habis mo gimana lagi itu kebijakannya, terima aja , ntar klo mahal kita demo aja wwkwkkwk

    Balas
  • 7 Juli 2007 pukul 12:57 pm
    Permalink

    heueuh padahal urang can sabulan request eh geus mayar deui euy….jaba teu gaduh acis hehehehe…..

    Balas
  • 5 Juli 2007 pukul 4:31 pm
    Permalink

    wah2 saya juga baru tahu kemaren2 dari temen, hmm kecewa juga…soalnya gak bisa gretong lagi bo hehe

    Balas

Tinggalkan Balasan ke DK Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *