Bagi anda yang biasa membuat project web dengan bahasa pemrograman PHP, mungkin tidak asing lagi dengan namanya xampp, yang merupakan paket web server yang bisa diinstal secara lokal dikomputer baik windows maupun linux, dimana xampp tersebut berisi paket webserver apache, mysql, ftp, php, perl dan aplikasi lainnya.  Paket xampp bisa anda download secara gratis di www.apachefriend.org.

Nach kali ini saya akan sedikit membagi cara install dan setting xampp bagi anda yang sedang menggunakan linux ubuntu 12.04. adapun paket xampp yang saya gunakan adalah versi 1.7.7. berikut langkahnya :

  1. buka terminal kesayangan anda di ubuntu dengan menekan kombinasi keyboard CTRL + ALT + T.
  2. kemudian download paket installan xammp dengan mengetikan perintah di terminal console seperti berikut : wget http://www.apachefriends.org/download.php?xampp-linux-1.7.7.tar.gz
  3. setelah selesai download masuk sebagai root dengan ketikan perintah : sudo -s
  4. Kemudian ekstrak dan install dengan ketikan perintah : tar xvfz xampp-linux-1.7.7.tar.gz -C /opt                    
  5. setelah selesai sekarang kita ubah chmod dari folder htdocs dengan mengetikan perintah : sudo chmod 777 -R /opt/lampp/htdocs/
  6. Kemudian untuk menjalankan webserver ketikan perintah : /opt/lampp/lampp start
  7. Untuk menghentikan ketikan perintah : /opt/lampp/lampp stop
  8. Untuk mengetes xampp anda sudah berhasil silahkan buka browser kesayangan anda dan ketikan di addressnya : localhost makan akan tempil sbb :
  9. Tahap berikutnya ada memproteksi mysql dan ftp, karena pada awal instalasi untuk paket xampp semua akun user untuk folder xampp, mysql dab ftp tidak di password, sehingga orang lain bisa bebas untuk masuk. adapun untuk memulai proteksi dengan memberikan password seperti biasa buka terminal console anda dan ketikan perintah : /opt/lampp/lampp security
  10. Setelah itu keluar dialog pilih yes dan masukan password untuk folder xampp, mysql dan ftp

Selesai sudah install dan setting xampp dilinux ubuntu 12.04, mudah-mudahan bermanfaat khususnya bagi anda para pemula yang menggunakan linux Ubuntu 12.04.

Bagi anda yang tertarik artikel lainnya baca juga : Konfigurasi Web Server Apache untuk Program WapSite dengan WML dan PHP

Install dan Setting XAMPP (Apache, MySQL, FTP) di Ubuntu 12.04
Tag pada:                

2 gagasan untuk “Install dan Setting XAMPP (Apache, MySQL, FTP) di Ubuntu 12.04

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *